Tuesday 24 September 2013

Semeru

Semeru


  Gunung Semeru adalah gunung tertinggi di pulau jawa dan kawah di puncak gung semeru dikenal dengan nama Jonggring Saloko. Posisi Gunung ini terletak antara wilayah administrasi Kabupaten Malang dan Lumajang.
Perjalanan Semeru

    Diperlukan waktu sekitar 4empat hari untuk mendaki gunung semeru, untuk mendaki gunung semeru dpat di tempuh lewat kota malang dan lumajang. 
    Setelah sampai di gapura selamat datang perhatikan terus kiri ke arah bukit, dan jangan mengikuti jalan yang lebar ke arah kebun penduduk. Setelah berjalan menyusuri lereng bukit yang banyak ditumbuhi dengan bungga edelwis, lalu akan sampai di Watu Rejeng
      Dan untuk menuju Ranu Kumbolo masih harus menempuh jarak sekitar 4,5 KM , di Ranu Kumbolo dapat didirikan tenda,di ranu kumbolo terdapat danau dengan air yang bersih dan memiliki pemandangan indah di pagi hari dapat menyaksikan sunrise di sela sela bukit.

Dari Ranu Kumbolo sebaiknya menyiapkan air yang banyak karna akan mendaki bukit terjal, dengan pemandangan yang sangat indahdi belakang ke arah ranu kumbolo. Di depan bukit terbentang padang rumput yang dinamakan oro oro ombo.
 
     Dan Selanjutnya memasuki hutan cemara dimana kadang di jumpai burung dan kijang, daerah ini di namakan Cemoro Kandang. Pendakian sebaikanya di lakukan pada musim bulan juni, juli, agustus dan september dan sebaiknya tidak mendaki pada musim hujan karna sering longsor.

No comments: